Anda penasaran ingin membaca Kitab Suci secara paripurna, yang artinya membaca Sabda Tuhan sampai selesai?

Ingin sekali tapi ragu, bagaimana caranya? Apakah saya bisa tekun dan setia menjalaninya?

Delegatus Kitab Suci Keuskupan Banjarmasin telah menyiapkan program dan cara yang bisa diikuti setiap orang, kapan saja dan dimana saja asal sinyal bisa menjangkau. Program ini merupakan pengembangan dari Tahun Pastoral 2016 yakni Tahun Kitab Suci Keuskupan Banjarmasin yang sekarang memanfaatkan media sosial. Masa pandemi kita manfaatkan dengan menggagas membaca Kitab Suci bersama secara virtual.

Sarana yang dipakai adalah Zoom Meeting dan Youtube. Kegiatan dibuka Selasa, 29 Juni 2021, pukul 19.30 WITA (18.30 WIB / 20.30 WIT) dihadiri Bapak Uskup Petrus Boddeng Timang.

Kegiatan Membaca Kitab Suci selanjutnya dilaksanakan setiap hari pada pukul 21.30 WITA (20.30 WIB/22.30 WIT). Durasi kegiatan tidak melebihi 30 menit.

Peserta terbuka bagi siapa saja yang ingin ikut, baik anak-anak, remaja, kaum muda dan dewasa dari berbagai tempat, bahkan bagi semua orang yang berminat membaca Kitab Suci. Mereka yang ikut perlu memiliki komitmen pribadi, bersama-sama dalam kebersamaan dengan orang lain, bisa saling meneguhkan, merupakan bentuk peziarahan.

Sarana pendukung: Kitab Suci Deuterokanonika, Buku Paripurna Membaca Alkitab dalam 312 Hari, laptop, HP atau gawai lainnya, jaringan internet.

Peserta bisa mengikuti secara langsung dengan link Zoom dan tautan Youtube. Jadi tidak perlu khawatir tidak akan ketinggalan karena bisa memutar ulang dari Youtube Warta Keban, bahkan mulai dari hari pertama!

Kontak lebih lanjut:

Pusat Pastoral Keuskupan Banjarmasin; HP/WA: 081256717474; eMail: sekredkp.bjm@gmail.com

Baca Juga:  “Pernahkah Kamu Mengalami Bullying karena Imanmu?”