Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pastor Paroki Katedral Banjarmasin
Minggu (28/8/2021 – 08.00 WITA) – Bertepatan dengan Hari Minggu Biasa XXII, berlangsung Upacara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pastor Paroki Katedral Banjarmasin dari pastor paroki lama yang juga menjabat sebagai Vikaris Jenderal (Vikjen) Keuskupan Banjarmasin, RP. Krispinus Cosmas B. Tukan, MSF ke pastor paroki yang baru, RP. Ignasius Tari, MSF. Serah terima jabatan pastor yang berkarya di gereja induk di Keuskupan Banjarmasin ini dilaksanakan dalam perayaan Ekaristi yang dirayakan bersama umat baik secara offline / tatap muka dan juga online / live streaming.
Misa dipimpin oleh Uskup Keuskupan Banjarmasin, Mgr. Petrus Boddeng Timang didampingi oleh 6 imam yaitu RP. Cosmas MSF (pastor paroki lama), RP. Ignas MSF (Pastor Paroki baru), RP. Sumantoro MSF (Dekan Dekanat Banjarmasin sekaligus Pastor Rekan), RP. Doni MSF (Provinsial MSF Provinsi Kalimantan), RP. Adi SJ (Sekretaris Keuskupan) dan RD. Andreas Setyo I.
Upacara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pastor Paroki diawali dengan Pembacaan Surat Keputusan tentang Pembebastugasan Pastor Paroki Lama dan Pengangkatan Pastor Paroki Baru oleh Sekretaris Keuskupan Banjarmasin. Setelah itu, Bapa Uskup menanyakan kesediaan dan meminta janji dari Pastor Paroki baru, lalu mengucapkan doa dan melantik Pastor Ignas sebagai Pastor Paroki baru. Upacara dilanjutkan dengan Pembacaan Memori Serah Terima Jabatan oleh Pastor Cosmas. Memori ini berisikan tentang laporan perkembangan dan keuangan yang terjadi dari tahun 2017-2021, dimana salah satunya adalah pemekaran wilayah di Paroki Katedral dari yang awalnya hanya 8 wilayah menjadi 10 wilayah dan jumlah umat Katolik yang terus bertambah dengan adanya pembaptisan dan pengukuhan/penerimaan sebagai anggota Gereja Katolik.
Selanjutnya diadakan pembacaan Berita Acara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan. Lalu Pastor Cosmas menyerahkan semua hal yang berkaitan dengan Paroki Katedral kepada Bapa Uskup dan Bapa Uskup menyerahkannya kepada Pastor Ignas sebagai Pastor Paroki baru. Setelah itu, diadakan penandatanganan Berita Acara oleh Bapa Uskup, Pastor Paroki lama, Pastor Paroki baru, Deken Dekenat Banjarmasin, Provinsial MSF Provinsi Kalimantan, dan Wakil Ketua II DPP Paroki Katedral sebagai wakil umat. Upacara pelantikan ini ditutup dengan foto bersama.
Sebelum berkat penutup, Pastor Cosmas menyampaikan ucapan terima kasih dan permohonan maaf jika ada kesalahan selama menjadi Pastor Paroki dari tahun 2017-2021. Pastor Cosmas mendapat tugas perutusan baru dari MSF Provinsi Kalimantan yaitu melanjutkan pendidikan di Filipina. Selanjutnya, Bapa Uskup juga mengucapkan terima kasih kepada Pastor Cosmas atas pengabdian dan dedikasi serta pelayanan Pastor Cosmas selama ini baik sebagai Pastor Paroki Katedral maupun sebagai Vikaris Jenderal Keuskupan Banjarmasin.
Selamat bertugas di tempat yang baru untuk Pastor Cosmas MSF. Terima kasih atas pelayanan Pastor selama ini. Semoga studi dan pendidikan Pastor selanjutnya diberkati dan dapat berjalan dengan baik. Selamat datang di Paroki Katedral Banjarmasin dan selamat melayani untuk Pastor Ignas MSF. Semoga pelayanan Pastor ke depan selalu diberkati dan akhirnya Paroki Katedral ini dapat berkembang dan selalu memancarkan Kasih Allah di dunia ini, khususnya di bumi Kalimantan Selatan ini. Tuhan memberkati.